Kelas atau Kamar Tidur ???


Friday, 23-09-2011...
Jam pelajaran ke 5 dan 6, pelajaran GEOGRAFI di kelas Acceleight SMAGA, tidak berjalan seperti biasanya. Saat itu, suasana kelas sangat tenang, yang terdengar hanya suara Bapak Guru yang sedang asyik menjelaskan.
Ditemani dengan lagu dari MY CHEMICAL ROMANCE - DEAD yang saya dengarkan di laptop via headset tentunya, agar tidak kedengaran bapak guru, saya memperhatikan aktivitas teman-teman di kelas, dari ujung sampai ujung. Ada yang berbeda, dari 21 siswa, sekitar 3 orang ternyata tertidur... :D :D
Yang membuat saya heran, kenapa pak guru tidak menegur ? mungkin keasyikan dengan cerita tentang pengalaman hidupnya ? entahlah.... -_-

Mungkin karena kurang menikmati pelajaran, waktu terasa berjalan saaaaaangat lambat. Saya memperhatikan alroji yang saya gunakan, tapi posisinya rasanya tdak pernah berubah..
padahal yang saya inginkan, jam menunjukkan pukul 12.00..
Beberapa lama kemudian, masjid SMAGA yang terletak tepat di samping kelasku berbunyi. menandakan shalat jum'at akan dimulai..seketika, semua teman-teman di kelasku yang sedang tertidur langsung terbangun dengan wajah yang begitu cerah (layaknya orang yang habis kena durian runtuh). begitupula dengan yang sedang asyik dengan laptonya langsung menampakkan kegembiraannya.
Tapi sayang sekali, bapak guru masih melanjutkan pelajaran. expresi mereka semua tiba-tiba berubah..ya tentu saja, berubah menjadi lemah, lelah, letih, lesu ,dan lunglai.
tapi, wajah mereka kembali ceria ketika bapak guru memberikan kata-kata penutup dan mengakhiri pelajaran...

^_^ ^_^

SHARE THIS

Author:

Previous Post
Next Post